Teks Foto : Ketua KNPI Kukar, Rian Tri Saputra, saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Launching Kursus Bahasa Inggris (AK)
ASPIRASIKALTIM.COM – Memanfaatkan momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kutai Kartanegara memulai langkah baru dalam penguatan kapasitas pemuda melalui peluncuran program kursus bahasa Inggris gratis.
Langkah ini disebut sebagai awal kebangkitan KNPI Kukar sebagai pelayan masyarakat di tengah tantangan zaman yang semakin kompleks.
Ketua KNPI Kukar, Rian Tri Saputra, menyampaikan bahwa peluncuran ini menjadi bagian dari komitmen organisasi untuk menjawab kebutuhan nyata generasi muda menghadapi percepatan teknologi dan globalisasi, khususnya dalam menyambut kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN).
“Bahasa Inggris kami pilih karena hari ini hampir semua aplikasi dan perangkat teknologi menggunakan bahasa itu, jangan sampai pemuda kita hanya jadi penonton di tanah sendiri,” tegas Rian saat ditemui di Gedung KNPI Kukar, Jumat (2/5/2025).
Program ini, lanjutnya, masih dalam tahap awal, KNPI Kukar membuka ruang kerja sama dan dukungan dari berbagai pihak, baik pemerintah, swasta, maupun komunitas.
Ia berharap, sinergi lintas sektor bisa memperkuat keberlanjutan program ini agar terus berjalan sampai masa akhir kepengurusan KNPI saat ini.
Rian juga menyampaikan apresiasinya kepada Bupati Kukar, Kepala Disdikbud, serta lembaga Kors yang telah memberi dukungan, saran, dan masukan selama proses penyusunan program.
Selain kursus bahasa Inggris, KNPI Kukar juga tengah merancang berbagai program pelatihan lainnya bersama sejumlah OPD. Dalam waktu dekat, mereka akan menggelar rapat kerja untuk memfinalisasi pelatihan security, budidaya jamur, dan pengembangan demplot pertanian di Kampung Pemuda Kecamatan Loa Kulu.
“Pertanian juga menjadi fokus kami, sesuai arahan Bapak Bupati, kita ingin pemuda Kukar punya daya saing, tidak hanya di sektor formal tapi juga kewirausahaan,” tutup Rian.
Ia menutup dengan ajakan kepada media untuk terus mengawal dan mendukung setiap langkah KNPI Kukar dalam mewujudkan pemuda yang unggul, produktif, dan berdaya saing. (adv/Am)